- Jangan melakukan pemijatan bayi saat bayi kita selesai makan atau selesai menyusui. Usahakan pemijatan dilakukan minimal satu jam sebelum atau sesudah melakukan kegiatan tersebut.
- Pemijatan sebaiknya dilakukan sebelum bayi dimandikan, kemudian beri rentang waktu beberapa menit setelah dipijat baru si buah hati dimandikan. Sehingga bayi akan menjadi lebih segar dan tidak rewel.
- Saat melakukan pemijatan posisi bayi senyaman mungkin dan tidak boleh menangis. Gunakan alas yang lembut dan empuk
- Tingkat penekanan yang kita lakukan sama dengan saat orang dewasa menyentuh kelopak matanya, sehingga pemijatan seperti diusap saja.
- Saat memijat tangan harus dalam keadaan bersih dan hangat. Hindari menggunakan perhiasan atau benda lainnya yang dapat menggores kulit balita kita.
- Ruangan yang digunakan saat kita memijat harus yang hangat dan tidak pengap.
- Sediakan waktu khusus sekurangnya 15 menit untuk melakukan seluruh tahap pemijatan. Frekuensi pemijatan yang kita lakukan dianjurkan adalah 1 hingga 2 kali dalam sehari.
- Buatlah suasana senyaman mungkin, lakukan dalam suasana menyenangkan dengan diiringi suara musik atau senandung.
- Tidak dianjurkan pemijatan langsung sehabis makan, membangunkan bayi untuk dipijat, memijat bayi saat tidak begitu sehat dan memaksakan posisi tertentu ketika memijat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar